Gambar 10 Jenis Anjing Ras Yang Dapat di Pelihara di Rumah

Jenis Anjing - Teman-teman pengen memelihara anjing? Kali ini kita akan membahas tentang gambar beberapa jenis anjing ras yang dapat di pelihara di rumah.

Seperti kita tahu jika anjing merupakan salah satu hewan yang bersahabat dengan manusia. Banyak orang yang memelihara anjing karena kesetiaannya dan kelucuannya. Hal ini membuat banyak orang tertarik untuk memelihara anjing.

Bahasan kita kali ini tentang jenis anjing ras, mulai dari anjing kecil sampai dengan anjing besar. Mulai dari anjing kecil yang lucu sampai dengan anjing yang garang. Kita akan masukkan semua di artikel ini.

Oke deh kita langsung saja masuk ke pembahasan tentang gambar 10 jenis anjing ras yang dapat di pelihara di rumah.

Gambar 10 Jenis Anjing Ras Yang Dapat di Pelihara di Rumah

  1. Siberian Husky

Siberian Husky merupakan anjing yang mirip dengan serigala. Banyak yang mengatakan jika anjing yang berasal dari Alaska ini adalah hasil persilangan alam. Karakternya sangat aktif, menyenangkan dan bersahabat dengan manusia.
  1. Golden Retriever

Jenis anjing ras yang satu ini merupakan anjing yang berasal dari Inggris. Dulunya di pelihara oleh pemburu, tugasnya adalah untuk mengabil buruan sang pemburu yang sudah tertembak. Nama Golden di ambil karena bulunya berwarna keemasan dan nama Retriever di ambil karena dulu mengambil hasil buruan.
  1. Hairless Khalla

Hairless Khalla merupakan anjing penjaga. Jenis anjing ras ini mempunyai bulu yang sangat sedikit hanya di bagian kepalanya saja.
  1. Affenpinscher

Jenis anjing ini berasal dari Jerman, mempunyai karakter tenang, tidak agresif, bersahabat dan ramah. Dulu di manfaatkan untuk berburu rodensia di lahan pertanian.
  1. Belgian Malinois

Ternyata Belgian Malinois merupakan jenis anjing yang di fungsikan untuk mengembala. Karakter gagah dari anjing ini membuat si anjing terlihat berwibawa. Sesuai dengan namanya, Belgian Malinois berasal dari Belgia.
  1. Chinese Crested

Jenis anjing satu ini juga mempunyai bulu yang sangat sedikit. Bulunya hanya ada di bagian kepala, sedangkan di tubuhnya tidak ada sama sekali. Chinese Crested merupakan anjing yang berasal dari Cina.
  1. Akita

Anjing ini berasal dari Jepang, biasanya dulu di fungsikan untuk berburu dan melacak jenis obat-obatan. Kecerdasan anjing ini di atas rata-rata. Karakternya berani, sensitif, lincah dan bersahabat.
  1. Shih-Tzu

Di katakan ras dari anjing Shih-Tzu ini adalah ras tertua dan berasal dari Tiongkok. Ciri dari Shih-Tzu adalah bulunya panjang sampai menutupi telinga. Bahkan dulu anjing jenis Shih-Tzu di pelihara oleh keluarga kerajaan Dinasti Manchu.
  1. Afghan Hound

Sesuai dengan namanya, Afghan Hound berasal dari Afganistan. Mempunyai penglihatan yang tajam dan mempunyai kecepatan yang bagus. Dulu jenis anjing Afghan Hound di fungsikan sebagai pemburu dan anjing gembala.
  1. Terrier Airedale

Dulu anjing ini di kembangbiakkan karena untuk berburu berang berang, luak dan rubah. Terrier Airedale berasal dari Inggris. Saat perang dunia I dan II, jenis anjing ini di tugaskan sebagai anjing patroli, penjaga, pembawa pesan dan pembawa amunisi.

Baca Juga :
Hewan Terbesar di Dunia

0 Response to "Gambar 10 Jenis Anjing Ras Yang Dapat di Pelihara di Rumah"

Post a Comment